Pengurus HMI Ditangkap, Indra J Piliang Minta Jutaan Kader Siap-Siap


Indra J Piliang


Penangkapan pengurus HMI itu membuat Indra J Piliang marah besar. Trainer HMI yang puluhan tahun keliling nusantara itu meminta seluruh kader HMI siap-siap.

“Apa benar Ketum PB HMI yang anak Borneo itu dan Sekjen PB HMI yang anak Papua itu ditangkap polisi malam tadi? Borneo & Papua BERSIAP!!!” tulis Indra melalui akun Twitter pribadinya @IndraJPiliang, Selasa (8/11/2016).

Segera, twit tersebut diretwit ratusan pengguna Twitter.

“Kader IMM siap turun, bang,” kata @faisEl_farizi.

Namun, tidak sedikit juga akun Twitter yang mengecam pernyataan Indra itu dengan menyebutnya sebagai provokasi. Di antaranya, Partai Social Media.

“Skandal! Seorang IJP resmi turun kelas jadi seorang provokator sekarang. Demi apa coba?,” kicau @partaisocmed yang selama ini dikenal sebagai pendukung Ahok.

Meski timbul pro kontra, Indra melanjutkan seruannya di jagat Twitter.

“Gue cuma bilang Borneo dan Papua utk siap2. Belum kasih aba2 berikutnya. Dua anak muda itu adlh puncak regenerasi pemimpin masa dpn!!!”

“Neo Masyumi, beserta cucu-cicitnya, siap2!!!”

“Nih, biar makin provokatif: JUTAAN kader Hijau Hitam beserta Puluhan Juta Alumninya di Bumi Nusantara, SIAP2!!!”

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah Tentang Permainan Tradisional "Bola Bekel"

Makalah TSUNAMI ACEH 2004

MAKALAH KHALAF: AHLUSSUNNAH (AL-ASY’ARI DAN AL-MATURIDI)